Donald Bebek!

Share on :

Donal Duck
Donal Bebek adalah salah satu karakter Disney yang merupakan seekor bebek yang sering ditampilkan mengenakan baju pelaut biru / kelasi tanpa celana. Donal tampil pertama kali pada tanggal 9 Juni 1934 dalam kartun "The Wise Little Hen".
Menurut kartun Donald Gets Drafted (1942), nama lengkap Donal Bebek adalah Donal Fauntleroy Bebek
(nama tengahnya merupakan
referensi untuk topi pelautnya yang merupakan aksesoris untuk baju Fauntleroy). Situs Disney juga menyatakan bahwa namanya adalah DonalFauntleroy Bebek dan sebuah episode dalam film Quack Pack juga menyatakan hal yang sama.
Karakter Donal dengan suara khasnya merupakan hasil kerja dari pengisi suaranya, yaitu Clarence "Ducky" Nash. Karyanya inilah yang berhasil mengangkat Donal dan tertanam pada pemirsanya sebagai karakter dengan ciri khas yang unik.
Sifat Donal yang paling terkenal adalah sifatnya yang mudah marah. Dia juga sering dipecat dan berganti-ganti pekerjaan, namun itu menunjukan bahwa dia lebih terampil dari karakter Disney lain karena dapat bekerja hampir di segala bidang.
Hari ulang tahun Donal diakui jatuh pada tanggal 9 Juni 1934, hari saat Donal muncul pertama kali, tapi dalam film The Three Caballeros, ulang tahunnya jatuh pada hari Jumat ke-13, bahkan, menurut kartun Donald's Happy Birthday, ulang tahun Donal jatuh pada tanggal 13 Maret.
Suara Donal yang terkenal disuarai oleh Nash, namun ia mengisi suara Donal hanya sampai tahun 1985, sejak tahun 1985, Donal disuarai oleh Tony Anselmo yang telah dilatih oleh Nash sendiri.
Menurut Leonard Maltin, Donal dibuat oleh Walt Disney saat mendengar Clarence Nash mengucapkan suara bebeknya saat menceritakan "Mary had a little lamb". Miki Tikus telah kehilangan beberapa penggemarnya sejak menjadi model peran untuk anak-anak dan Disney ingin agar ada karakter yang bisa memberikan gambaran karakter dengan sifat negatif.
Donal muncul dalam film Silly Symphonies dalam cerita The Wise Little Hen pada tanggal 9 Juni, 1934. The Wise Little Hen mengisahkan tentang seekor ibu ayam betina dengan anak-anak ayamnya yang meminta bantuan kepada Peter Pig dan Donal Bebek untuk memanen hasil kebun jagungnya. Tapi mereka selalu beralasan dengan berpura-pura sakit perut. Ketika jagung sudah dipanen, induk ayam tidak membuat kue jagung. Ia tidak memberi Donal dan Peter kue tersebut, malah memberi obat sakit perut. Tadinya pihak Disney semula berniat menjadikan Peter Pig sebagai bintang, namun yang menjadi bintang pada film itu justru adalah Donal Bebek.
Bert Gillett, sutradara film The Wise Little Hen, membawa Donal kembali dalam kartun Miki Tikus, The Orphan's Benefit pada tanggal 11 Agustus 1934. Donal semakin terkenal pada film ini, dan dia disukai oleh banyak orang karena kekocakannya dalam film ini. Donal semakin terkenal dan terus meningkat popularitasnya. Karakter ini mulai muncul hampir di semua kartun Miki Tikus. Pada kartun tahun 1935 yang berjudul Konser Band, Donal berkali-kali mengganggu Orkestra Miki Tikus yang membawakan lagu The William Tell Overture dengan memainkan lagu Turkey in the Straw. Dalam film inilah Donal benar-benar menjadi bintang.
Tahun 1936, Donal mulai membintangi kartunnya sendiri, kartunnya yang pertama pada tanggal 9 Januari 1937 adalah Don Donald. Cerita ini juga memperkenalkan pacar Donal, Desi Bebek (di dalam film ini disebut Donna Bebek. Keponakan Donal, Kwik, Kwek, dan Kwak, muncul pada tanggal 15 April 1938 dalam film Donald's Nephews, disutradai oleh Jack King (namun mereka sudah diperkenalkan oleh Al Taliaferro lebih dahulu melalui komik strip).


Lucu tidak tenang. Hal ini tidak aneh karena di era yang sama terlihat lahirnya dan berkembangnya Bugs Bunny juga popularitas Donal yang melonjak. Pada tahun 1949, Donal telah mengalahkan Miki Tikus sebagai karakter disney yang paling populer. Sebelum tahun 1941, Donal telah hadir dalam 50 kartun, sedangkan di antara tahun 1941 dan 1965, Donal telah hadir dalam 100 kartun.
Pada masa Perang Dunia II Donal Bebek juga digunakan sebagai propaganda berbentuk film, terutama pada film Der Fuehrer's Face yang muncul pada tanggal 1 Januari 1943. Didalam film itu, Donal bekerja di pabrik artileri di "Nutzi Land" (Nazi Jerman). Dia harus berjuang dengan waktu kerja yang sangat panjang, jumlah makanan yang sangat sedikit, dan harus memuja dan berkata Hail Hitler setiap dia melihat wajah Führer (Adolf Hitler). Terdapat banyak gambar Führer di tempat itu, contohnya saat Donal bekerja menutup amunisi, tiba-tiba muncul foto Führer, sehingga dia harus bekerja sambil berkata Hail Hitler. Bahkan, saat terdapat foto Führer yang terbalik, ia harus memujanya dengan keadaan terbalik dan berkata Hail Hitler. Foto Führer pun terus muncul dan sangat banyak, bahkan amunisi yang muncul dari yang sangat kecil sampai yang sangat besar, tentu asja hal ini membuat Donal sungguh menderita. Akhirnya Donal terbangun dan ternyata itu hanyalah mimpi buruk. Pada akhirnya, Donal melihat bayangan dan berkata Hail Hit.. namun ternyata itu adalah Patung Liberty dan lalu Donal bersyukur menjadi warga Amerika Serikat. Film Der Fuehrer's Face memenangkan Academy Award untuk Film Animasi Pendek pada tahun 1943, namun kini kartun ini telah dilarang beredar di televisi.